Jumat, 18 April 2014 0 komentar

Kelebihan Orang Bertangan Kidal

Tangan kiri atau diistilahkan dengan kidal, dalam masyarakat kita, sering dipandang keliru. Hal ini lantaran pandangan budaya jika orang-orang bertangan kanan jauh lebih baik. Padahal, katanya, orang-orang kidal memiliki kelebihan dibanding bukan orang-orang kidal. Apa saja fakta unik orang-orang bertangan kidal itu? Ini dia, cekidot!!

1.                  Orang bertangan kidal relatif punya kecerdasan lebih dibandingkan orang bukan bertangan kidal. (Guardian UK)
2.                  Orang bertangan kidal memiliki kontrol emosi yang stabil dibandingkan orang bukan bertangan kidal. (National Geographic)
3.                  Selepas tahun 1910, jumlah orang bertangan kidal meningkat pesat. (BBC)
4.                  Diperkirakan total jumlah orang bertangan kidal mencapai 10% dari seluruh populasi dunia. (National Geographic)
5.                  Medio 1970-1980an, kebanyakan orang tua - terutama di Amerika Serikat - memaksakan anaknya bertangan bukan kidal. Namun, kini, setelah gembar-gembor bahwa orang-orang bertangan kidal memiliki kelebihan kecerdasan, mereka menginginkan anak-anaknya bertangan kidal.
0 komentar

Routing Dinamis Dengan OSPF

0 komentar

Apa itu OSPF(Open Shortest Path First) dan Cara Konfigurasinya ?

OSPF (Open Shortest Path First) adalah sebuah routing protokol berjenis IGRP (InteriorGateway Routing Protocol) yang hanya dapat bekerja dalam jaringan internal suatu ogranisasi atau perusahaan. Jaringan internal maksudnya adalah jaringan di mana Anda masih memiliki hak untuk menggunakan, mengatur, dan memodifikasinya. Atau dengan kata lain, Anda masih memiliki hak administrasi terhadap jaringan tersebut. Jika Anda sudah tidak memiliki hak untuk menggunakan dan mengaturnya, maka jaringan tersebut dapat dikategorikan sebagai jaringan eksternal.

Selain itu, OSPF juga merupakan routing protokol yang berstandar terbuka. Maksudnya adalah routing protokol ini bukan ciptaan dari vendor manapun. Dengan demikian, siapapun dapat menggunakannya, perangkat manapun dapat kompatibel dengannya, dan di manapun routing protokol ini dapat diimplementasikan. OSPF merupakan routing protokol yang menggunakan konsep hirarki routing, artinya OSPF membagi-bagi jaringan menjadi beberapa tingkatan. Tingkatan-tingkatan ini diwujudkan dengan menggunakan sistem pengelompokan area.
 
 
;